Baru Tau Kawasaki D-Tracker X: Keren Juga Desainnya

dt-x-grn
Halo bro semua 😀 , Saya baru tau ada yang namanya Kawasaki D-Tracker X, sebelumnya saya cuma tau D-Tracker 150 yang secara desain gak beda jauh dengan KLX 150S, malah saya kira D-Tracker itu cuma KLX ganti Ban saja, hehe, tapi yang versi X ini jelas beda.
Motor ini dibekali mesin 1 silinder 249cc, DOHC dengan 6 Kecepatan, mampu menghasilkan tenaga hingga 18.0 (Kw) pada 9000rpm dan torsi maksimal hingga 21Nm di 7000rpm. Lumayan juga ya. Harga Kawasaki D-Tracker X adalah Rp. 61.100.000,- OTR Jabodetabekser 😯
basedt-x-gry
Secara desain kesannya boleh juga, Ban yang mulus menandakan kalo ini adalah motor jalan raya dengan desain ala Trail, blok mesin terlihat padat, punya desain yang sporty walaupun kesannya bantet, hal ini terlihat dengan bentuk fairing depannya yang terlalu pendek, kemudian bagian belakang nya yang gak menurupi keseluruhan knalpot.
Tapi sebenernya sih gak bantet-bantet amat, hanya bagian spakbor ke belakangnya saja yang diperpanjang. Mengenai warna Kawasaki D-Tracker X ada dua yaitu Hitam putih dengan Striping warna Hijau, kemudian Hitam Abu-abu dengan Striping warna Coklat. Secara Grafis stripingnya terlihat misterius, dengan grafis garis-garis sederhana saja 😀

Spesifikasi Kawasaki D-Tracker X 250cc

FRAME
Suspensi Depan Telescopic Fork Supension
Suspensi Belakang Monoshock Suspension
Rem Depan Hydraulik ( Disc Brake )
Rem Belakang Hydraulik ( Disc Brake )
Panjang x Lebar x Tinggi 2.065 x 790 x 1175 mm
Jarak Poros Roda 1.435 mm
Jarak ke Tanah 265 mm
Kapasitas Bensin 7.3 liter
ENGINE
Tipe 4-tak, DOHC
Maksimum Power 18.0 (Kw)/9000rpm
Torsi Maksimum 21Nm/7000rpm
Karburator Keihin F001
Diameter x Langkah 7261,2mm
Volume Silinder 1 silinder 249cc
Perbandingan Kompresi 11:01
DRIVETRAIN
Jumlah Transmisi 6 – Speed
Primary Reduction Ratio 8.000 @ TopGear
Rasio Gigi Ke-1 3.000 ( 30/10 )
Rasio Gigi Ke-2 2.000 ( 30/15 )
Rasio Gigi Ke-3 1.500 ( 27/18 )
Rasio Gigi Ke-4 1.250 ( 25/20 )
Rasio Gigi Ke-5 1.050 ( 21/20 )
Rasio Gigi Ke-6 0.952 ( 20/21 )
Final Reduction Ratio 3.000 ( 42/14 )
Tipe System Final Drive Chain Drive
Drive Rasio Keseluruhan 8.000 @ TopGear

MnM

One Response to “Baru Tau Kawasaki D-Tracker X: Keren Juga Desainnya”
  1. Bapak'e Salma December 18, 2014

Leave a Reply

%d bloggers like this: