Lorenzo Pertamax Di Sesi Latihan Jelang Silverstone…!!

Halo MotoMania semuanya… Masih kembali di Lintas balapan MotoGP di sirkuit baru Silverstone Inggris dimana ini kali kedua Rossi nggak bisa tampil lagi… 🙁

Lorenzo kembali bangkit untuk menjadi yang tercepat dalam sesi latihan Jumat ini, Lorenzo berada di depan Stoner dengan Selisih waktu 0,142 detik.

Rider Yamaha ini berada di depan setelah 12 menit sebelum waktu berakhir… dengan catatan waktu 2 Menit 05.991S pada lap berikutnya. Tapi sebelom Lorenzo mau mencetak angka lebih cepat lagi, Hujan deras langsung menggiring para pembalap ke pit… :mrgreen:

Dalam sesi latihan kali ini, tampak kalo Dovizioso dan Randy de Puniet tampil mengesankan, sepertinya ucapan Dovi beberapa waktu lalu nggak main-main kalo dia akan berusaha menjadi yang tercepat.

Juara Mugello Dani Pedrosa malahan terdampar di posisi 6, di belakang Ben Spies. Tim Honda Gresini Duo Mercon Marco yaitu Melandri dan Simoncelli juga aman di 10 besar. RC212V yang diharapkan Melandri bakalan membantunya dapet podium memang terus dikembangkan dan disiapkan agar dapat memenangkan balapan Silverstone.

Duo Suzuki, Alvaro Bautista dan CapiRossi harus puas di urutan 15 besar. Juga dengan Mika Kallio yang merupakan Gap terjauh hingga 4 detik…

Silahkan Kritik, saran dan komentar bro semua… Semoga bermanfaat…

Mercon Motors (MnM) – Sumber Autosport

Pos  Rider             Team               Time       Gap
 1.  Jorge Lorenzo     Yamaha             2m05.991s
 2.  Casey Stoner      Ducati             2m06.133s  + 0.142s
 3.  Andrea Dovizioso  Honda              2m06.347s  + 0.356s
 4.  Randy de Puniet   LCR Honda          2m06.439s  + 0.448s
 5.  Ben Spies         Tech 3 Yamaha      2m07.250s  + 1.259s
 6.  Dani Pedrosa      Honda              2m07.586s  + 1.595s
 7.  Marco Melandri    Gresini Honda      2m07.588s  + 1.597s
 8.  Aleix Espargaro   Pramac Ducati      2m07.927s  + 1.936s
 9.  Marco Simoncelli  Gresini Honda      2m07.951s  + 1.960s
10.  Nicky Hayden      Ducati             2m08.300s  + 2.309s
11.  Hector Barbera    Aspar Ducati       2m08.452s  + 2.461s
12.  Colin Edwards     Tech 3 Yamaha      2m08.525s  + 2.534s
13.  Alvaro Bautista   Suzuki             2m08.666s  + 2.675s
14.  Hiroshi Aoyama    Interwetten Honda  2m09.639s  + 3.648s
15.  Loris Capirossi   Suzuki             2m09.805s  + 3.814s
16.  Mika Kallio       Pramac Ducati      2m10.227s  + 4.236s
9 Responses to “Lorenzo Pertamax Di Sesi Latihan Jelang Silverstone…!!”
  1. Sendal bolong June 19, 2010
  2. Sendal bolong June 19, 2010
  3. Art June 19, 2010
  4. Blog Gado Gado June 19, 2010
  5. mercon c June 19, 2010
  6. mercon c June 19, 2010

Leave a Reply to Sendal bolong Cancel reply

%d bloggers like this: